lpmindustria – Guru memiliki tanggung jawab yang cukup berat sebagai seorang pendidik di suatu bangsa. Karena itu, banyak hal yang harus diperhatikan oleh setiap guru dalam mengajar
Pendidikan merupakan hal dasar yang dibutuhkan setiap manusia dan menjadi penyokong kemajuan suatu bangsa dan negara. Kualitas pendidikan yang baik ada karena kualitas guru yang baik pula. Sehubungan dengan perannya sebagai seorang pengajar, pendidik, dan pembimbing, guru akan senantiasa menggambarkan pola tingkah laku yang diharapkan dapat meningkatkan kualitas pendidikan yang akan berdampak pada peningkatan kualitas suatu bangsa dan negara.
Menjadi guru bukanlah hal yang mudah. Menurut Havighurst, seorang professor Pendidikan di Universitas Chicago, peran guru adalah sebagai mediator dalam hubungannya dengan anak didik, pengatur disiplin, evaluator, dan pengganti orang tua. Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), evaluator berarti orang yang melakukan penilaian. Jika dikaitkan dengan apa yang telah dikemukakan oleh Havighurst mengenai peran guru, guru memiliki otoritas untuk menilai prestasi anak didik baik dalam akademik maupun tingkah laku sosialnya. Dari situ, dapat ditentukan keberhasilan anak didiknya terhadap pelajaran yang diterima.
Selain itu, peran guru juga dijelaskan di dalam Undang-Undang (UU) Nomor 14 Tahun 2005 Bab 1 Pasal 1 Tentang Guru dan Dosen. Disana dijelaskan bahwa guru adalah pendidik profesional dengan tugas utama mendidik, mengajar, membimbing, mengarahkan, melatih, menilai, dan mengevaluasi peserta didik pada pendidikan anak usia dini jalur pendidikan formal, pendidikan dasar, dan pendidikan menengah.
Sebagai seorang pendidik, tugas utama tersebut merupakan tanggung jawab agar peserta didik mampu mengenal dirinya sendiri, memecahkan masalahnya sendiri, menghadapi kenyataan, dan memiliki stamina emosional yang baik dan tepat saat diperlukan. Seperti yang dipaparkan oleh Noor Jamaluddin, seorang tokoh pendidikan di Batam, guru adalah pendidik, yaitu orang dewasa yang tanggung jawabnya memberikan bimbingan atau bantuan kepada anak didik dalam perkembangan jasmani dan rohaninya agar dapat mencapai kedewasaannya. Kedewasaan tesebut berarti mampu berdiri sendiri dan dapat melaksanakan tugasnya sebagai makhluk.
Melihat dari hal-hal tersebut, guru memiliki peran dan tanggung jawab yang penting dalam membangun karakter para penerus bangsa yang berimplementasi pada pengabdian sebagai pemberi ilmu dan pembelajaran. Untuk itulah, guru harus memiliki kecakapan dalam membimbing peserta didik. Dalam mendidik, seorang guru tidak terbatas oleh jam dan kelas. Dengan demikian, tugas seorang guru sangatlah berat dan tidak terikat oleh keterbatasan ruang dan waktu.
Kevin Kahlil