Judul Film : The Hate U Give
Sutradara : George Tillman Jr.
Durasi : 133 menit
Bahasa : Inggris
Pemeran : Amandla Stenberg, Algee Smith, Regina Hall, Russell Hornsby
Distribusi : 20th Century Fox
Diangkat dari novel karya Angie Thomas dengan judul yang sama, film ini mengisahkan tentang kehidupan seorang remaja berkulit hitam yang bernama Starr Carter. Ia adalah saksi utama penembakan sahabatnya yang bernama Khalil. Starr tinggal di Garden Heights, wilayah tempat tinggal warga kulit hitam dengan tingkat kriminalitas tertinggi. Hal ini membuat orang tuanya menyekolahkan Starr dan saudaranya di tempat lain. Namun, tempat Starr bersekolah didominasi oleh orang berkulit putih sehingga Starr harus menjalani kehidupan di dua lingkaran sosial yang berbeda.
Kehidupan Starr berubah saat ia melihat Khalil ditembak mati oleh seorang polisi berkulit putih tanpa alasan yang jelas. Menjadi satu-satunya saksi akan kasus tersebut membuat Starr berani melawan rasa takutnya dan bersaksi atas kematian Khalil. Tidak hanya sampai disitu saja, kasus kematian Khalil juga menimbulkan amarah warga berkulit hitam. Mereka menuntut keadilan untuk Khalil.
Film ini tidak hanya bercerita mengenai Starr yang menjadi saksi utama tetapi juga menunjukkan cara orang tua Starr dalam mendidiknya. Berani mengungkapkan kebenaran adalah salah satu didikan yang diberikan oleh orang tuanya, sehingga membuatnya berani melawan rasisme di lingkungan sekitarnya.
The Hate U Give menggambarkan bagaimana pandangan semua orang terhadap warga kulit hitam. Film ini juga mampu menyampaikan pesan sederhana mengenai rasisme yang sering terjadi di kalangan orang kulit hitam. Tidak hanya itu saja, penampilan yang sangat apik dari Amandla Stenberg juga turut mendukung film tersebut. Namun sayangnya, film ini kurang menampilkan suasana rasisme. Meskipun begitu, film The Hate U Give ini tetap layak untuk ditonton.
Film yang disutradarai George Tillman ini dikabarkan menghabiskan biaya sebesar 23 juta dolar dan mampu meraup pendapatan sebesar 34 juta dolar. Selain itu, film yang tayang untuk umum pada 5 Oktober 2018 ini juga dapat membuka wawasan penonton mengenai rasisme yang terjadi di kalangan kulit hitam selama ini.
Astri Oktaviani