lpmindustria.com Herliana Noviar, mahasiswa Sistem Informasi Industri Otomotif (SIIO) memperoleh predikat sebagai wisudawan terbaik pada acara wisuda Politeknik STMI Jakarta tahun 2021. Ia memiliki prinsip yakni suatu hal yang langsung dikerjakan dan tidak menunda-nunda lebih baik daripada hanya menunggu dan menduga-duga hasilnya.
Herliana Noviar atau yang akrab disapa Herlin merupakan wisudawan terbaik Politeknik STMI Jakarta tahun 2021. Ia mendapatkan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) sebesar 3.94 pada akhir perkuliahan. Selama berkuliah, ia mengikuti beberapa event atau pelatihan yang diselenggarakan oleh organisasi yang ada di kampus. “Jika ada event dari Himpunan Mahasiswa Sistem Informasi (HIMASIS) atau pelatihan dari kampus, saya ikuti semua apalagi yang berkaitan dengan pemrograman,” jelasnya.
Terlepas dari pencapaiannya saat ini, ia menyebutkan bahwa proses perkuliahannya tidak luput dari suka dan duka. Saat pertama kali berkuliah, ia mengaku sulit beradaptasi karena kurang menguasai materi pemrograman. Hal tersebut dikarenakan latar pendidikan sebelumnya dari Sekolah Menengah Atas (SMA) jurusan IPA, sehingga tidak berhubungan dengan jurusan yang ia ambil saat berkuliah. “Pertama kali masuk saya merasa tertinggal, orang lain sudah bisa kok saya tidak,” tuturnya.
Namun dibalik hal tersebut, ia memiliki teman-teman yang memiliki latar belakang Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) dengan jurusan yang serupa dengan Sistem Informasi. Sehingga, ia pun dapat memanfaatkan peluang untuk bertanya terkait dengan mata kuliah yang belum ia paham. Selain itu, Herlin menuturkan bahwa di tiga tahun pertama saat dia berkuliah, proses pembelajaran dilakukan secara tatap muka. “Pembelajarannya lebih efektif dan bisa berinteraksi langsung dengan dosen terkait,” ucapnya.
Sebagai lulusan terbaik, ia membagikan tips dan trik terkait kesuksesannya menjadi mahasiswa terbaik tahun 2021 kali ini. Tips dan triknya itu yakni harus percaya dengan kemampuan diri dan harus terus berusaha meskipun tidak bisa sekalipun harus tetap berusaha. “ Kesuksesan itu diraih dengan usaha yang sungguh-sungguh dan jangan terlalu memikirkan hasilnya. Sehingga, kita bisa berhasil atas proses yang telah kita lalui,” jelas Herlin.
Di samping hal tersebut, Herliana menuturkan kembali bahwa setelah lulus dari kampus, ia akan bekerja dan melanjutkan ke jenjang S2 yang se-linier dengan jurusannya.“ Dikarenakan telah memiliki basic dari pendidikan sebelumnya sehinga bisa mengembangkan ilmunya secara langsung.” Katanya.
Meraih gelar wisudawan terbaik tahun 2021, hal ini mendapatkan tanggapan positif dari dosen pembimbingnya yang bernama Lucky Heriyanto. “Saya selaku pembimbing dan dosen walinya ikut bahagia. Jika berbicara nilai tidak hanya dari saya tetapi juga dari dosen-dosen lainnya,” tuturnya. Menurutnya, Herliana adalah sosok yang fokus terhadap perkuliahannya dan memiliki konsistensi dalam menjaga prestasi akademiknya.
Hal serupa pun disampaikan oleh teman dekatnya yaitu Vhairin Sevithalia. “Aku merasa bangga melihat Herliana menjadi lulusan terbaik,” ujarnya. Hal sama pun turut disampaikan oleh teman dekat lainnya yaitu Sesio Tigala Haluoleo Amien Putra. Menurut keduanya, Herliana sendiri adalah orang yang ramah dan senang berbagi ilmu dengan temannya. “Selain itu, ia itu orangnya itu suka menantang diri,” ungkap Sesio.
Penulis: Siti Nina Ismayanti
Editor: Artha Julia