lpmindustria.com – Saat ini, program studi TIO telah membuka mata kuliah baru, yaitu pemrograman komputer. Beberapa persiapan telah dilakukan untuk menunjang berjalannya perkuliah untuk mata kuliah tersebut.
Mahasiswa Program Studi (Prodi) Teknik Industri Otomotif (TIO) angkatan 2019 semester ini mendapatkan mata kuliah baru, yaitu pemrograman komputer. Mata kuliah ini dibuat untuk mendukung program pemerintah dan memberikan pengetahuan mengenai Industri 4.0. “Kita sedang mengarah ke Industri 4.0, sehingga kita harus memberikan pengetahuan tentang hal itu. Ada kurikulum dari Kementrian Perindustrian mengenai proses tersebut karena itu wajib bagi lembaga pendidikan di bawah Kementrian Perindustrian baik Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) maupun politeknik,” ucap Muhammad Agus selaku Kepala Prodi TIO.
Dengan adanya mata kuliah baru ini, Prodi TIO telah mempersiapkan tenaga pengajar dan fasilitas kelas yang dibutuhkan untuk pelaksanaan mata kuliah baru ini. “Untuk tenaga pengajarnya berasal dari dosen Prodi Sistem Informasi Industri Otomotif (SIIO). Saat ini, tenaga pengajarnya hanya Pak Dedy saja. Sedangkan untuk sarana pengajarannya, kita menggunakan laboratorium yang ada,” ujar Agus.
Selain tenaga pengajar dan ruang kelas, materi untuk mata kuliah tersebut juga telah dipersiapkan. “Isi mata kuliahnya lebih cenderung ke pemrograman, yaitu tentang cara memprogram komputer sesuai dengan standar. Standarnya adalah paham mengenai algoritma. Setelah paham mengenai algoritma, akan diberikan pengetahuan tentang pemrogramannya. Namun tidak akan sampai membuat coding, hanya sebatas teori atau pengetahuan tentang pemrogramannya saja,” jelas Dedy Trisanto selaku Dosen Pengampu.
Prodi TIO akan melakukan pengembangan laboratorium dengan menggunakan pemahaman mengenai pemrograman komputer tersebut. “Rencananya, Prodi akan mendigitalisasi laboratorium. Jadi, hanya mahasiswa yang akan melakukan praktikum saja yang dapat masuk ke dalam laboratorium nantinya. Sebelum memasuki laboratorium, mahasiswa harus mendaftar terlebih dahulu dan setiap kegiatan di dalam laboratorium juga akan terekam secara digital. Hal ini akan disusun oleh Tim Laboratorium, namum mahasiswa juga dapat mengikuti proses tersebut jika ingin. Saat ini, kami sedang merencanakannya dan mengajukan proposalnya,” kata Agus.
Menurut Setiawan sebagai salah satu praktisi di dunia industri, pengetahuan pemrograman komputer di industri merupakan hal yang penting untuk setiap bagian. “Sekarang sudah masuk era Industri 4.0 atau transformasi digital. Hal itu merupakan perkembangan dari Industri 3.0 atau otomatisasi. Jadi, pemrograman komputer sangat diperlukan untuk menghubungkan antara otomatisasi dengan digital. Pemahaman ini sangat penting dan digunakan pada semua bagian. Dari proses awal sampai pengeluaran output, semuanya harus saling terhubung atau terintegrasi,” ujar Setiawan selaku Manager Production Strategy Department di PT Mitsubishi Motors Kramayudha Indonesia (MMKI).
Akbar Kasyfulloh
